PT MMI Mantapkan Standar Pelayanan Gedung Melalui Kegiatan Management Walkthrough
Nalar Rakyat, Jakarta - PT Menara Maritim Indonesia (PT MMI) selaku pengelola Pelindo Tower, baru-baru ini melaksanakan kegiatan management walkthrough sebagai upaya meningkatkan kualitas pengelolaan gedung dan menciptakan lingkungan kerja yang optimal.
Dalam kegiatan tersebut, jajaran manajemen PT MMI melakukan
peninjauan langsung ke berbagai area di dalam dan sekitar Pelindo Tower. Hasil
tinjauan menunjukkan perlunya sejumlah perbaikan pada beberapa aspek penting.
Fokus utama perbaikan meliputi peningkatan kebersihan dan
kerapihan area gedung, termasuk fasilitas masjid, untuk menciptakan suasana
yang lebih tertib bagi seluruh penghuni.
Tim manajemen juga menyoroti pentingnya peningkatan nilai
estetika lingkungan gedung melalui penataan ulang area taman serta pembaruan
rambu dan signage yang sudah mulai memudar. Upaya ini bertujuan agar
seluruh elemen visual tetap informatif dan mencerminkan identitas korporat
dengan baik.
Dari aspek keamanan, PT MMI berencana mengimplementasikan
sistem pengaturan lalu lintas berbasis digital (gatur digital) untuk
meningkatkan ketertiban dan keselamatan di area gedung. Inisiatif ini merupakan
bagian dari inovasi berkelanjutan yang sejalan dengan transformasi digital
dalam pengelolaan kawasan perkantoran.
Plt. Direktur Utama PT MMI, Rudy Istiawan, dalam keterangan
pers di Jakarta, Jumat (11/4/2025), menekankan bahwa kegiatan management walkthrough
merupakan wujud nyata perhatian perusahaan terhadap kenyamanan seluruh pengguna
gedung.
"Kami terus berupaya melakukan perbaikan secara
berkelanjutan, tidak hanya dari aspek fisik bangunan, tetapi juga dari sisi
layanan dan pengalaman yang dirasakan oleh para tenant dan
pengunjung," ujarnya.
PT MMI berkomitmen akan melaksanakan kegiatan serupa secara
berkala sebagai upaya menjaga standar operasional terbaik serta mewujudkan
Pelindo Tower sebagai gedung perkantoran modern yang berorientasi pada kepuasan
pengguna.